Kaur, Pena-serawai.com Dalam rangka memperkuat sinergi dan membangun komunikasi yang solid dengan seluruh unsur pimpinan daerah, Kapolres Kaur AKBP ALAM BAWONO, S.I.K., M.Tr.Opsla melaksanakan kunjungan silaturahmi ke sejumlah unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kaur, Senin (26/01/2026).

Kegiatan silaturahmi ini merupakan langkah awal Kapolres Kaur yang baru dalam menjalin koordinasi lintas sektor guna mendukung pelaksanaan tugas Polri, khususnya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Kaur.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Kaur didampingi oleh para pejabat utama Polres Kaur. Rangkaian silaturahmi diawali dengan kunjungan Kapolres Kaur ke Pemerintah Kabupaten Kaur dan bertemu dengan Bupati Kaur dan di dampingi oleh pejabat dilingkungan Pemda Kaur, Dalam pertemuan tersebut, Kapolres menegaskan pentingnya sinergi antara Polri dan Pemerintah Daerah dalam menjaga kondusivitas wilayah serta mendukung program pembangunan daerah demi kesejahteraan masyarakat serta berkomitmen untuk memberantas Narkoba di Kab. kaur dan kejahatan menonjol di Kab. Kaur.

Selanjutnya Kapolres Kaur melaksanakan kunjungan silaturahmi ke kantor Dewan Kab. Kaur dan di terima langsung dengan Ketua DPRD Dalam pertemuan tersebut, Kapolres menegaskan pentingnya sinergi antara Polri dan Pemerintah dalam menjaga kondusivitas wilayah serta mendukung program pembangunan daerah.

Selesai dari Gedung DPRD Kaur ke mudian menuju ke Pengadilan Negeri Kaur pertemuan di Pengadilan Negeri Kaur. Kapolres Kaur menekankan pentingnya kolaborasi dan komunikasi yang berkesinambungan antar unsur Forkopimda untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di Kabupaten Kaur.
Rombongan Kapolres kemudian melanjutkan kunjungan ke Pengadilan Agama Kabupaten Kaur. Pada pertemuan tersebut, Kapolres kembali memperkenalkan diri dan menyampaikan harapan agar terjalin kerja sama yang baik antar lembaga, khususnya dalam memberikan pelayanan hukum yang optimal kepada masyarakat.

Kemudian kunjungan ditutup dengan kegiatan silaturahmi ke Kantor Kejaksaan Negeri Kaur, di mana Kapolres diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kaur. Pada kesempatan itu, Kapolres memperkenalkan diri sebagai pejabat baru sekaligus menyampaikan komitmennya untuk terus memperkuat koordinasi dan kerja sama dengan Aparat Penegak Hukum (APH) dalam rangka penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan.
Melalui kegiatan silaturahmi ini, Kapolres Kaur berharap terbangun hubungan kerja yang harmonis dan solid dengan seluruh Forkopimda, sebagai landasan kuat dalam pelaksanaan tugas kepolisian serta pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Kaur. (Yuliana)
Sumber : Humas Polres Kaur













